FKIP Borong Penghargaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Berprestasi dalam Peringatan HUT ke-71 RI

0
1578
FKIP Juara

FKIP-UNTIDAR (17/8), upacara peringatan hari proklamasi kemerdekaan ke-71 Republik Indonesia diikuti oleh seluruh sivitas akademika Universitas Tidar. Bertindak sebagai inspektur upacara, Prof. Dr. Cahyo Yusuf, M.Pd. menyampaikan pidato sambutan dari Menteri Negara Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi.

“Dalam peringatan 71 tahun kemerdekaan Republik Indonesia, mari kita wujudkan Gerakan Nasional Ayo Kerja Nyata Gelorakan Inovasi di bidang kerja kita masing-masing. Mari kita bekerja nyata ciptakan berjuta produk hasil inovasi untuk kemajuan Indonesia. Dengan bekerja nyata, sesungguhnya kita merenda masa depan Indonesia – yang maju dan unggul. Dan hanya bangsa yang mampu menghasilkan inovasi akan menjadi bangsa besar yang unggul dan berdaya saing.” pesan dari Mohamad Nasir, Menristek.

Indonesia Kerja Nyata, tagline yang diusung pada peringatan hari proklamasi kemerdekaan ke-71 Republik Indonesia memberikan motivasi untuk selalu semangat bekerja di kalangan pendidik dan tenaga kependidikan di lingkungan FKIP.

Hal ini dibuktikan dengan penghargaan oleh Rektor UNTIDAR yang diberikan kepada pendidik dan tenaga kependidikan berprestasi tingkat universitas tahun 2016. Pendidik dan tenaga kependidikan FKIP berhasil meraih juara dalam beberapa kategori penghargaan.

Kategori penghargaan:

Juara 1 Dosen Berprestasi                              : Dr. Farikah, M.Pd.

Juara 2 Dosen Berprestasi                              : Drs. Hari Wahyono, M. Pd.

Juara 1 Ketua Jurusan Berprestasi                   : Lilia Indriani, S. Pd., M. Pd.

Juara 1 Laboran Berprestasi                            : Janur Seto Kasari, S. T.

Juara 1 Pengelola Keuangan Berprestasi          : Ratih Andriyati, A. Md.

Juara 2 Pustakawan Berprestasi                      : Atik Fatimah, A. Md.

Selain penghargaan tersebut, Dr. Farikah, M. Pd. juga menerima penghargaan karya ilmiah atas penulisan buku teks yang berjudul “Developing Effective Teaching through Thematic Progression Patterns with Cooperative Learning (TP-CL)”.

Dengan adanya penghargaan tersebut, pendidik dan tenaga kependidikan FKIP dapat lebih termotivasi dalam meningkatkan kinerja sebagai salah satu bentuk nyata Gerakan Nasional Ayo Kerja Nyata Gelorakan Inovasi. “Adanya penghargaan ini bisa memotivasi para dosen untuk memperoleh prestasi,” ujar Drs. Hari Wahyono, M. Pd, dosen berprestasi FKIP. Hal serupa juga disampaikan oleh Janur Seto Kasari, S.T., laboran berprestasi FKIP, “Penghargaan terhadap pendidik dan tenaga kependidikan merupakan ajang positif untuk memotivasi kami dalam bekerja dan berinovasi.”

Dirgahayu ke-71 Republik Indonesia, Indonesia Kerja Nyata. (CA-NA)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY