[:id]UNTIDAR Kirim Dosen FKIP Menjadi Delegasi pada Workshop Jurnal Internasional[:en]Untidar Delegates FETT Lecturer on International Journal Workshop[:]

0
1579

[:id]

Pada hari Senin (21/11) Rangga Asmara, S.Pd., M.Pd., Dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tidar (UNTIDAR), menjadi peserta workshop jurnal international yang diselenggaran oleh Crossref Live yang berkerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Universitas Ahmad Dahlan dan Relawan Jurnal Indonesia (RJI). Crossref merupakan lembaga pengindeks jurnal yang mengeluarkan Digital Object Inditifier (DOI), yang mana memiliki official support di Indoesia yaitu RJI. Kegiatan ini dilaksanakan di Eastparc Hotel Yogyakarta. Selain mengirim Dosen FKIP, Rangga Asmara, S.Pd., M.Pd., UNTIDAR juga mengirim staff Lembaga Penelitian, Pengabdian Masyarakat dan Penjamin Mutu Pendidikan (LPPM-PMP), Erlina Ratri Widyastuti, S.E.

Kegiatan yang berlangsung mulai dari jam 08.00 WIB sampai jam 17.00 WIB membahas tentang penulisan jurnal ilmiah yang meliputi: pengenalan Crossref, Good Practice Publishing, Pengenalan DOI, Plagiarism, Online Journal Sistem (OJS) dan pengenalan ORCID. Rangga Asmara berharap rumah jurnal UNTIDAR, khususnya jurnal FKIP segera terindeks Crossref dan artikel-artikelnya memiliki DOI. “DOI dapat diibaratkan ‘KTPnya’ artikel jurnal internasional. Dengan adanya DOI untuk semua artikel pada jurnal-jurnal di UNTIDAR, maka dapat meningkatkan minat penulis dari luar untuk mempublikasikan artikel di jurnal-jurnal UNTIDAR”, imbuh dosen Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia ini. (EJ)

[:en]

On Monday (21/11), Rangga Asmara, S.Pd., M.Pd., the lecturer of Faculty of Education and Teacher Training (FETT) Universitas Tidar (Untidar), participated workshop of international journal organized by Crossref Live collaborated with Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Universitas Ahmad Dahlan, and the volunteer of Indonesian Journal (RJI).  Crossref is the institute of journal indexation which issues the Digital Object Identifier (DOI). This DOI has official support in RJI, Indonesia. This workshop was held at Eastparc hotel Yogyakarta. Besides Rangga Asmara, Untidar also delegates the staff of Institute of Research, Community Service, and Education Standard (LPPM-PMP), Erlina Ratri Widyastuti, S.E.

Workshop which started at 8 am until 5 pm discusses about the writing of international journal such as introducing Crossref, Good Practice Publishing, introducing DOI, plagiarism, online journal system (OJS), and introducing ORCID. Rangga Asmara hoped that journal of Untidar especially FETT can be indexed in Crossref and has DOI soon. “DOI is like the license of international journal. By having DOI, it can improve the interest of writers to publish their journal at Untidar,” said the lecturer of Indonesian Language and Literature Education. (EJ/AW)

[:]

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY