Seleksi Duta Bahasa FKIP Untidar: Tumbuhkan Generasi Muda yang Sadar Bahasa dan Budaya Indonesia

0
2079

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar (FKIP Untidar) mengadakan final Pemilihan Duta Bahasa FKIP Untidar pada Jumat (29/10) lalu. Acara tersebut bertepatan dengan Pentas Seni dan dalam rangka Bulan Bahasa FKIP Untidar 2016.

Sebelumnya, pemilihan duta bahasa ini digelar dengan sejumlah rangkaian kegiatan. “Awalnya, mahasiswa mengikuti seleksi administrasi pada 7 Oktober 2016,” Ujar Molas Warsi Nugraheni, M.Pd., koordinator pemilihan Duta Bahasa FKIP Untidar 2016. Dari 29 pendaftar, 26 peserta dinyatakan lolos administrasi.

Selanjutnya, para calon duta bahasa mengikuti sesi wawancara pada Senin (10/10) dan unjuk minat dan bakat pada (21/10). Pada sesi tersebut, Dr. Farikah, M.Pd. (Kepala Pusat Bahasa Untidar), Drs. FX Samingin, M.Hum. (Ahli Bahasa dan Dosen PBSI FKIP Untidar), dan Drs. Budiono, M.Pd. (Ketua Dewan Kesenian Kota Magelang dan Dosen PBSI FKIP Untidar) bertindak sebagai dewan juri. Berbagai bakat ditunjukkan calon duta bahasa, seperti baca puisi (bahasa Inggris, Indonesia, dan Jawa), tari, dan seni musik. Selanjutnya, mereka mengikuti uji kemahiran berbahasa Indonesia, Inggris, dan Jawa pada Rabu (26/10). Dari 26 peserta, lolos dua belas peserta atau enam pasang.

IMG-20161202-WA0005

Acara puncak pemilihan Duta Bahasa FKIP Untidar diselenggarakan bersamaan dengan pentas seni Bulan Bahasa FKIP Untidar pada Sabtu (29/10). Pemilihan duta bahasa ini sekaligus sebagai rangkaian kegiatan Bulan Bahasa FKIP Untidar 2016. “Duta bahasa ini nantinya akan mewakili Untidar pada pemilihan Duta Bahasa Jawa Tengah 2017 mendatang,” Ujar Rangga Asmara, M.Pd, koordinator Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Untidar. Setelah beberapa rangkaian seleksi, terpilih Filsafat Ash Shaufi, Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris dan Sunia Ardiyanti, Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sebagai Duta Bahasa FKIP Untidar 2016.(WJ)

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY