[:id]Gebyar Bulan Bahasa: FKIP Adakan Lomba Baca Puisi untuk Siswa SMA Se-Jawa Tengah[:]

[:id]

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP Untidar) mengadakan peringatan bulan bahasa pada bulan Oktober lalu. Bulan Bahasa FKIP Untidar (BBF Untidar) tersebut berlangsung mulai 23-26 Oktober 2017. Salah satu kegiatan BBF tersebut adalah Lomba Baca Puisi se-Jawa Tengah.

Lomba tersebut berlangsung pada Selasa, 24 Oktober 2017. Acara tersebut diikuti 22 peserta dari berbagai daerah di Jawa Tengah, seperti Semarang, Temanggung, Wonosobo, Kota Magelang, dan Kabupaten Magelang.

“Antusias berbagai sekolah di Jawa Tengah cukup baik untuk mengikuti kegiatan bulan bahasa ini. Hal tersebut terbukti dari beberapa sekolah yang tertarik untuk ikut dalam kegiatan ini,” kata Asri Wijayanti, M.A., koordinator lomba.

“Tujuan sekolah kami mengikutkan peserta didik untuk mengikuti lomba ini agar mereka memiliki pengalaman lomba di tingkat propinsi. Jika mereka nantinya melanjutkan ke tingkat universitas, mereka memiliki pengalaman telah mengikuti lomba,” kata Evi Widyowati, S.Pd., Guru Pendamping SMA Semesta Semarang.

Seluruh peserta membacakan puisi wajib dan pilihan. Puisi wajib yang dibacakan adalah Sajak Matahari karya W.S. Rendra. Puisi pilihan yang ditawarkan adalah Surat dari Ibu karya Asrul Sani, Gadis Peminta-minta karya Toto Sudarto Bachtiar,  Doa Syukur Sawah Ladang karya Emha Ainun Najib, Kepada Tanah Air karya Budiman S. Hatojo, dan Dalam Doaku karya Sapardi Djoko Damono.

Juri yang terlibat dalam acara tersebut adalah Bambang Prasetya, Teguh Mahesa, dan Dzikrina Dian Cahyani. Ketiganya merupakan para tokoh sastra, baik di bidang kreatif maupun akademis. “Para peserta sudah membaca puisi dengan sangat baik. Sayangnya, beberapa masih terlalu banyak improvisasi yang tidak semestinya,” kata Teguh Mahesa, sastrawan nasional asal Magelang.

Sebelum pengumuman lomba, para juri memberikan pengarahan terkait cara membaca puisi yang tepat dan penuh penjiwaan. Para peserta dan guru pendamping mendengarkan masukan dari para juri sehingga menjadi bahan evaluasi untuk lomba yang akan datang.

Lomba Baca Puisi Tingkat SMA se-Jawa Tengah ini dimenangkan oleh Esaka Juan Cessa dari SMA Semesta Semarang sebagai juara pertama. Disusul oleh Nirvana Mulia Sulistya dari SMA Seminari Mertoyudan sebagai juara kedua dan Rifatun Hidayah dari SMK MUhammadiyah 1 Ngadirejo sebagai juara ketiga.(WJ)

[:]

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *