[:id]Mahasiswa FKIP Raih Dana Hibah PKM dan PHBD Tahun 2018 Kemenristekdikti[:en]FKIP Students Won PKM Kemenristekdikti Grants 2018[:]

[:id]

FKIP-UNTIDAR (16/4). Seminggu yang lalu, Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) baru saja mengumumkan hasil seleksi proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 5 bidang dan Program Hibah Bina Desa (PHBD) untuk pendanaan tahun anggaran 2018. Berdasarkan pengumuman tersebut, FKIP Untidar menyumbangkan 5 proposal PKM yang didanai, 2 di antaranya dari mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia atas nama Garnis Bondan (Semester 6) dan Khamimah (Semester 8) , dan 1 mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris atas nama Ratna Dwiyaning Raharjanti (Semester 4).

Adapun proposal PKM yang didanai yaitu PKMM dan PKMPSH dengan judul Uno PUEBI Permainan Edukatif Berbasis Learn Play Method sebagai Daya Dukung Gerakan Cinta Bahasa Indonesia pada Rumah Pintar Dumpoh di Kelurahan Potrobangsan Magelang (Garnis Bondan), Keterancaman Leksikon dan Kearifan Lokal dalam Perkakas Pertanian Tradisional Jawa (Khamimah), serta Peran Model Pembelajaran BOSARANG terhadap Kreativitas Siswa dalam Pembelajaran Descriptive Text (Ratna Dwiyaning R.). Selain Program PKM yang didanai, mahasiswa FKIP Untidar turut pula menyumbangkan 2 proposal Program Hibah Bina Desa (PHBD) yaitu Dian Tyas Utami mahasiswa PBSI semester 4 dan Hasan Sukron mahasiswa PBSI semester 6 dengan judul proposal PHBD Pemberdayaan Kaum Marjinal Berbasis Ekonomi Kreatif dengan Sistem Bank Limbah Swakelola Melalui Pengolahan Limbah Buah dan Tulang Daun Kelapa Menjadi Aneka Kerajinan yang Ramah Lingkungan dan Pemberdayaan Kaum Buruh Serabutan  Berbasis Ekonomi Kreatif dengan Sistem Bank Limbah Melalui Daur Ulang Limbah Daun Jati Kering Menjadi Sepatu Bermotif Tulang Daun yang Ramah Lingkungan.

Asri Wijayanti, S.Pd., M.A. salah satu dosen Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia menuturkan harapannya “Tahun depan harus lebih banyak lagi yang mengajukan dan lolos. Selain itu, harus ada pembinaan yang lebih intensif agar PKM yang diajukan lebih berkualitas.” Hasil pengumuman ini pun, menjadi pemantik semangat untuk mahasiswa lainnya yang akan mengajukan program-program dari Kemenristekdikti selain PKM dan PBHD yaitu Program Kompetisi  Bisnis Mahasiswa Indonesia (KBMI). -WL-

[:en]

FKIP-UNTIDAR (16/4). A week ago, the Ministry of Research, Technology and Higher Education (Kemenristekdikti) just announced the grants of the 5th Student Creativity Program (PKM) 2018. FKIP Untidar won 3 PKM proposal grants, two of them from Indonesian Language and Literature Education Study Program (PBSI): Garnis Bondan (Semester 6) and Khamimah (Semester 8), and 1 student from English Education Study Program (PBI): Ratna Dwiyaning Raharjanti (Semester 4).

The granted proposals were from two schemes i.e. PKMM (community service) and PKMP (research). There were (1) Uno PUEBI Permainan Edukatif Berbasis Learn Play Method sebagai Daya Dukung Gerakan Cinta Bahasa Indonesia pada Rumah Pintar Dumpoh di Kelurahan Potrobangsan Magelang (Uno PUEBI Educational Game based on Learn Play Method in Supporting the Movement to Love Indonesian Language at Rumah Pintar Dumpoh in Potrobangsan Magelang) by Garnis Bondan, (2) Keterancaman Leksikon dan Kearifan Lokal dalam Perkakas Pertanian Tradisional Jawa (The Extinct Threat of Lexicon and Local Wisdom in Javanese Traditional Farming Tools) by Khamimah, and (3) Peran Model Pembelajaran BOSARANG terhadap Kreativitas Siswa dalam Pembelajaran Descriptive Text (The Roles of BOSARANG Teaching Model to Elicit Students’ Creativity in Teaching Descriptive Text) by Ratna Dwiyaning R.

Lilia Indriani, M.Pd., the head of language and art expressed her hope, “Next year there are more students send their PKM proposal and win the grants. We should give more intensive guidance for better and qualified proposals. I wish this year’s result will motivate other students to write good proposals for other Kemenristekdikti grants such as PKM, PHBD, and KBMI. (WR)

[:]

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *