[:id]Mahasiswa FKIP Mewakili UNTIDAR dalam Seleksi ONMIPA-PT Tingkat Wilayah Tahun 2019[:en]FKIP Students Represent UNTIDAR in the Selection Of The 2019 ONMIPA-PT at Regional Level[:]

[:id]

Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ONMIPA-PT) merupakan salah satu kompetisi mahasiswa MIPA bergengsi yang rutin diadakan setiap tahun. ONMIPA-PT diadakan oleh Direktorat Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pembelajaran, dan Kemahasiswaan, Kementerian Riset, teknologi, dan Pendidikan Tinggi. Seleksi ONMIPA-PT diadakan secara berjenjang meliputi seleksi tingkat perguruan tinggi, seleksi tingkat wilayah, dan seleksi nasional.

Rabu (27/02/2019) bertempat di ruang Multi Media, sebanyak 12 orang mahasiswa FKIP UNTIDAR mengikuti seleksi ONMIPA-PT Tingkat Universitas Tidar Tahun 2019. Bidang yang dilombakan dalam ONMIPA-PT yaitu Bidang Matematika, Kimia, Fisika, dan Biologi. FKIP mengirimkan perwakilannya sebanyak 3 orang untuk masing-masing bidang. Seleksi ONMIPA-PT tingkat Universitas Tidar diikuti oleh mahasiswa perwakilan dari FKIP, FT, FAPERTA sejumlah 50 mahasiswa. Dalam seleksi tersebut, mahasiswa diminta untuk mengerjakan soal uraian singkat dan essay dalam waktu 2 jam.

Usaha maksimal dari mahasiswa serta dukungan dosen pembimbing, dan kemahasiswaan FKIP telah membuahkan hasil yang memuaskan. Tujuh mahasiswa FKIP lolos seleksi ONMIPA-PT tingkat Universitas Tidar Tahun 2019. Mahasiswa tersebut dipastikan akan mewakili UNTIDAR dalam seleksi ONMIPA-PT Tingkat Wilayah pada tanggal 26-27 Maret 2019.

Lolos seleksi tingkat perguruan tinggi dan maju ke seleksi ONMIPA-PT tingkat wilayah merupakan kesempatan yang berharga bagi mahasiswa untuk menunjukkan kemampuan diri. Vindy Utami merupakan salah satu mahasiswa FKIP yang akan mewakili UNTIDAR dalam seleksi ONMIPA-PT Tingkat Wilayah Bidang Kimia. Tahun ini merupakan kali keduanya untuk mewakili UNTIDAR diajang yang sama. “Saya sangat bersyukur Alhamdulillah, senang dan tidak menyangka karena bisa mendapatkan kesempatan lagi untuk mengikuti seleksi ONMIPA-PT tingkat wilayah. Dengan kesempatan ini, saya bisa membuat bangga orang tua. Selain itu, saya juga mengucapkan terimakasih banyak kepada dosen pembimbing yang sudah membimbing saya untuk mempersiapkan diri menghadapi kompetisi ini. Saya berharap pada kesempatan kali ini saya bisa maju sampai tingkat nasional. Amin.” Ujarnya saat diwawancarai. (RI)

[:en]

The University National Olympiad of Mathematics and Natural Sciences (ONMIPA-PT) is a competition that is routinely held every year. The ONMIPA-PT is held by the Directorate of Student Affairs, Directorate General of Learning, and Student Affairs, Ministry of Research, Technology, and Higher Education. There are several stages of ONMIPA-PT selection held namely university level, regional, and national selection.

Wednesday (27/02/2019) in the multimedia room, 12 FKIP UNTIDAR students participated in the Tidar University Level of the 2019 ONMIPA-PT selection. The contested fields in ONMIPA-PT are Mathematics, Chemistry, Physics, and Biology. FKIP sent its representatives consisting of 3 students for each field. The selection of ONMIPA-PT at Tidar University was attended by 50 students from Faculty of Education and Teachers Training, Faculty of Engineering, and Faculty of Agricultures. Students were asked to work on short questions and essays within 2 hours in the selection.

Maximum effort from students and the support of supervisors, and FKIP student affairs gave satisfying results. Seven FKIP students passed the ONMIPA-PT selection at the Tidar University level in 2019. The students will certainly represent UNTIDAR at the Regional Level of ONMIPA-PT selection on March 26-27, 2019.

Passing the ONMIPA-PT’s university-level and progressing to regional level selection is a valuable opportunity for students to demonstrate their abilities. Vindy Utami is one of the FKIP students who will represent UNTIDAR at the Regional Level of Chemistry ONMIPA-PT selection. It is her second time of the year to represent UNTIDAR in the same place. “I am very grateful.  Alhamdulillah, happy and surprised because I could get another chance to participate at the regional level of ONMIPA-PT selection. With this opportunity, I can make my parents proud. Besides that, I also thank the supervisors who have guided me to prepare for this competition. I hope that this event can be advanced to the national level. Amen.” said Vindy when interviewed. (AL)

[:]

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *