DOSEN PBI FKIP UNTIDAR RAIH BEASISWA FULBRIGHT

0
882

Widya Ratna Kusumaningrum, M.Pd., M.Ed., salah satu dosen program studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP Untidar, berhasil lolos proses seleksi beasiswa Fulbright Doctoral Degree Program. Setelah melalui proses seleksi yang ketat, akhirnya lulusan S2 Illinois University ini menerima pengumuman resmi terpilih sebagai principal candidate Fulbright periode 2021.

Proses panjang yang dilalui hingga meraih beasiswa ini tidaklah mudah. Proses pengajuan aplikasi dimulai pada bulan Februari 2020, diikuti tahap wawancara pada bulan Juli 2020. Persyaratan yang harus dipenuhi juga tidak kalah berat. Kandidat beasiswa ini harus memiliki kualitas kepemimpinan yang mumpuni, komitmen tinggi pada bidang studi yang dipilih, prestasi akademik yang cemerlang, serta skor TOEFL ITP minimum 575 atau IELTS yang setara.

Beasiswa ini merupakan salah satu beasiswa paling bergengsi yang ditawarkan oleh pemerintah Amerika Serikat. Di Indonesia, beasiswa ini dikelola oleh American Indonesian Exchange Foundation (AMINEF). Diharapkan melalui beasiswa ini, akan semakin banyak dosen yang menempuh pendidikan di negara-negara maju sehingga nantinya dapat terus berkontribusi dalam memajukan pendidikan di dalam negeri.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY